Daftar Blog Saya

Minggu, 06 Maret 2016

Pelantikan Pengurus KMK Serang - Cilegon 2016

Kamis 25 Februari 2016 Kmk Serang - Cilegon melakukan kegiatan pelantikan pengurus 2016, acara pelantikan dimulai dari pukul 17.00 sampai dengan 22.00. Acara tersebut dihadiri oleh pengurus kmk sc yg baru, pengurus kmk sc lama, dosen Agama bapak Osner Purba, dan Frater Alfon

Sebelum Acara pelantikan pengurus dimulai pertama-tama Ketua kmk sc 2016 memberi sambutan dan mempresentasikan visi dan misi kmk sc serta serta saran-saran dari ketua kmk sc yg sebelumnya. Setelah presentasi dari ketua kmk sc, kemudian dosen agama bapak Osner Purba memberikan kata sambutan kepada pengurus Kmk sc. Banyak hal yg disampaikan pa Osner kepada pengurus kmk sc baru yg berguna dan bermanfaat untuk kepengurusan kmk sc.

Setelah pa Osner memberikan sambutan sekarang giliran bidng bidang pengurus kmk sc yg baru untuk mempresentasikan proker - proker apa yg akan bidang mereka lakukan dalam kepengurusan kmk sc 2016. Bidang yang ada di kepengurusan kmk sc 2016 adalh bidang Kekeluargaan dan Kerohnian, Pelayanan, Eksternal, SDM, Kominfo, dan Kewirausahaan.

Bidang Kekeluargaan dn Kerohanian

Bidang Pelayanan

 Bidang Eksternal

 Bidang SDM


Bidang Kominfo

 Bidang Kewirausahaan

Setiap Bidang mempresentasikan proker -proker yg akan mereka lakukan, dan setelah selesai mempresentasikan pengurus yg lain dipersilahkan untuk memberikan pertanyaan dan saran. Setelah presentasi dari setiap bidang kita makan malam dan istirahat sejenak karena banyak pengurus yg sudah mulai lapar.

Setelah selesai makan akhirnya acara pelantikan dimulai, pelantikan dipimpin oleh Frater Alfon. Pelantikan pengurus kmk sc 2016 dibuka dengan misa. Semua pengurus tidak ada yg berisik selama misa pelantikan berlangsung.Setelah misa pengurus diberikn lilin untuk dipegang dan dinyalakan, kemudian lampu di dalam ruangan dimatikan dan mengucapkan janji - janji untuk kepengurusan kmk sc 2016 dengan suara yg lantang serta dipercik percikan air oleh frater.




Acara pelantikan pun selesai, dan setelah pelantikan selesai rasanya belum afdol kalau belum foto - foto bersama frater, foto bersama setiap bidang dan foto bersama seluruh pengurus kmk sc 2016. Acara pelantikan pengurus kmk sc 2016 pun selesai.


Sabtu, 26 September 2015

Penyambutan Mahasiswa Baru Keluarga Mahasiswa Katolik Serang – Cilegon 2015 (Keuskupan Bogor)


Gambar 1 [ Foto Bersama ]

Pada tanggal 23 September 2015 tepatnya hari Rabu, Keluarga Mahasiswa Katolik Serang – Cilegon menyambut anggota baru di dalam Keluarga ber-KMK. Kegiatan ini yang di Ketuai oleh Heri Suwandi. Sebelum kegiatan dimulai juga diadakan “Misa Pembukaan”  yang di pimpin oleh RD. Yohanes Suparta (Moderator Komisi Kemahasiswaan Keuskupan Bogor).


Gambar 2 [ Misa yang dipimpin RD. Yohanes Suparta ]

Dengan Tema “DIPILIH UNTUK MENJADI SATU KELUARGA DALAM ROH” sesuai dengan tema yang dikutip di [Yesaya 65:24] “Maka sebelum mereka memanggil, Aku sudah menjawabnya; ketika mereka sedang berbicara, Aku sudah mendengarkannya.”


Gambar 3 [ Anggota Baru Keluarga Mahasiswa Katolik Serang – Cilegon 2015 bersama RD. Yohanes Suparta ]

Mereka adalah anggota baru KMK-SC 2015 yang terdiri dari beberapa kampus di Serang – Cilegon (UNTIRTA, UNSERA, UNBAJA, UNIBA, Universitas Lainnya) disambut baik oleh para Alumni dan Senior serta Pengurus – pengurus KMK SC 2015.


Gambar 4 [Pembina Keluarga Mahasiswa Katolik Serang – Cilegon]

Terimakasih kepada Mereka ( Romo Parto , Diakon Alfons , Dosen Agama – Pak Osner ) yang telah menghadiri di “Penyambutan Mahasiswa Baru KMK-SC dan juga selalu siap sedia membina maupun memberi pengarahan serta pendampingan kepada Kami Keluarga Mahasiswa Katolik yang lebih baik.


Gambar 5 [ Alumni bersama Perwakilan Anggota Baru 2015 sebagai Simbolik Penerimaan Anggota Baru di KMK SC ]

Sehubungan dengan sekaligus “Anniversary KMK – SC 9th”, seperti halnya rutinitas setiap tahunnya bertepatan” Penyambutan Mahasiswa Baru  2015” selalu adanya Tradisi tersendiri oleh KMK SC yaitu menyuapi kue kepada Perwakilan Mahasiswa Baru 2015 oleh Alumni maupun Senior KMK SC.

Kamis, 06 Agustus 2015

SHARE AND CARE

Here we go...
share and care with KMK SC (´⌣`ʃƪ)♡
Kegiatan ini rutin loh teman-teman, sejarahnya berawal dari dari kepengurusan 2013 lalu share and care  terbentuk dari Divisi kekeluargaan yang berkolaborasi dengan Divisi Kerohanian, dan taraaaaa jadilah Share and Care yang masih berlangsung hingga saat ini. Apa aja sih kegiatan di dalam Share and Care ini ???
chek it out gais *\(´▽`)/* ξ\(´▽`)/ξ *\(´▽`)/*

1. Baca Firman dan Berdoa

Awali hari dan semua kegiatan dengan doa dan membaca sedikit firman, kegiatan share and care pasti di awali dengan 2 hal ini juga. ini salah satu foto dimana teman-teman KMK SC sedang melaksanakan kegiatan Share and Care bersama . let's pray (˘ʃƪ˘)

2. Memulai sharing , dan menanggapi (care)






Disinilah kekeluargaan dalam KMK SC sangat sangat terasa, dimana teman-teman KMK'ers dapat mencurahkan isi hati, kekesalan, unek-unek, kebahagiaan, suka cita, duka cita kepada teman-teman lain. Meskipun KMK'ers ini berasal dari berbagai suku, budaya dan berasal dari daerah lain alias anak-anak rantauan. kita saling percaya, saling berbagi, saling mmengasihi dan saling merangkul.
Tidak ada kesendirian dalam KMK SC, dan tidak ada yang menanggung kesedihan dan kekesalan sendiri. Semua dapat dibagi bersama disini. inilah inti dari Share and Care (KMK SC) Keluarga Mahasiswa Katolik Serang Cilegon.
semoga saja kegiatan-kegiatan yang mempererat hubungan kasih antar mahasiswa seperti ini dapat selalu terlaksana dari generasi ke generasi supaya kita selalu saling mengasihi dan saling menjaga satu sama lain Because We Are Catholic, We Are Family and We Are One In Christ ❤ ❤ ❤

Keep growing KMK SC ❤

Kamis, 30 Juli 2015

LITTLE EASTER KMK SC

late post (з´⌣`ε)
tanggal : 10 April 2015

HAPPY EASTER..┐('⌣'┐) (┌'⌣')┌
"Spread Your Love to Fight the World"
KMK SC mengadakan Little Easter bersama kawan-kawan mahasiswa dan beberapa alumni. Little easter ini biasanya di adakan setiap tahun alias rutin karna dalam Rapat Kerja KMK SC terdapat event ini maka di adakanlah little easter ini.
mengapa little ?? kenapa gak easter aja ?? Timbul pertanyaan (ˆ▽ˆ)
karena easter ini di adakan hanya bersama internal KMK SC dan yang mengikuti acaranya pun mahasiswa dan alumni yang sudah tergabung ke dalam KMK SC, tapiiiiii biarpun little tapi penuh dengan keceriaan looh.
bisa dilihat nih dari wajah-wajah KMK'ERS yang penuh tawa ini .
Happy Easter KMK SC ,Happy Easter  all ♥⌣♥

Btw, ini frater yang membimbing dan mendampingi KMK SC saat ini. perkenalkan Frater Alfonsus Sombolinggi ♥

 
 ini dia Keluarga Mahasiswa tercinta ♥♥♥♥♥

kalo ini saya kurang paham juga apa maksudnya yah tapi wajah-wajah ini begitu membuat yang melihat ingin tertawa (〃^∇^)ノ (〃^∇^)ノ (〃^∇^)ノ

walaupun kecil kebahagiaan besar terpancar dari sini ♥♥♥ (╭ ̄3 ̄)╭ 

♥ We Love KMK SC ♥

Komisi Pemilihan Umum Ketua KMK SC 2015 - 2016

Tanggal : 1 Maret 2015

Di awal bulan maret ini saatnya pergantian kepengurusan baru, di adakanlah Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk memilih ketua baru KMK SC.
naah ini dia ketua dan beberapa anggota Badan Pengawas Harian (BPH) kita yang lama yang memimpin dan membimbing KMK SC selama periode tahun 2014-2015.


Mari kita kenalkan satu per satu, cowok sebelah kiri yang lagi megang mic yaps itu , itulah ketua KMK SC periode tahun 2014-2015 Andre Fransiskus Nainggolan ( Teknik Metalurgi angkatan tahun 2011 ), dan yang di sebelahnya cowok yang nyengir dengan sumringah pake kacamata adalah wakil dari KMK SC periode 2014-2015 yang setia selama 1 tahun mendampingi ketua kita, perkenalkan dia adalah Dimas Rian ( Administrasi Negara 2011 ), next ada cewek mungil pake kacamata naah itu adalah sekretaris KMK SC Monika Uliarta ( Manajemen 2012 ) dan yang disebelahnya lagi duuh rambutnya nutupin muka cantiknya niiih, tapi gpp deh yaa , kita tetap perkenalkan dia adalah mentri keuangan KMK SC alias bendahara kita Monika Putri ( Akuntansi 2011 ). Oke deh itulah perkenalan singkat  dari pengurus lama KMK SC terimakasih atas pelayanan dan pengabdian kalian selama 1 tahun kepada KMK SC. (˘⌣˘ʃƪ)

selanjutnya mari kita buka lembaran baru hehehehe
ini lah KPU untuk memilih ketua KMK SC baru untuk periode 2015-2016, yuk kita kenalkan kandidat nya siapa sajakah itu ???

Mari kita sambut sebelah kiri cowok berambut banyak dengan senyuman menawan Raymond NDJ ( Akuntansi 2012 ) , cewek manis nan imut di tengan di antara cogan cogan ini adalah Fransiska Andriani ( Pendidikan Matematika 2012 ) dan yang paling kanan adalah Wisgen Nababan ( Teknik Elektro 2012 ). Mereka inilah calon pemimpin KMK SC untuk periode 2015-2016.
Dan yang menjadi panitia KPU adalah Mahasiswa angkatan 2014, mereka ini mahasiswa yang baru masuk ke dunia perkuliahan looh, tapi lihat nih keseriusan mereka gak kalah dengan DPR yang lagi mimpin rapat. hehehehe 
Setelah ADART (Anggaran Dasar Anggaran Rumah Tangga) selesai di bahas, inilah saatnya bagi para kandidat untuk berorasi dan mengutarakan visi misi mereka yang akan memimpin KMK SC.
let's we see it.

ini dia Fransiska Andriani yang sedang mengorasikan visi dan misinya untuk terpilih menjadi ketua KMK SC.


Engga kalah semangatnya nih Wisgen Nababan untuk mengorasikan visi dan misinya juga .




Yang pastinya semua berjuang dan semangat untuk memimpin KMK SC. ini dia semangat dari Raymon NDJ yang juga mengorasikan visi dan misinya.










Setelah visi dan misi selesai di utarakan masing-masing kandidat, tentunya dengan melewati berbagai macam halangan rintangan dan badai menerpa (lebay) .
dengan sesi tanya jawab yang telah di lakukan oleh peserta KPU kepada kandidat akhirnya pemungutan suara pun dilakukan untuk mencari pemenang dan menentukan siapa yaa pemimpin baru KMK SC . negara Indonesia kan negara demokrasi KMK SC juga demokrasi dong, maka pemimpinnya pun di pilih brdasarkan pemungutan suara melalui pencoblosan layaknya memilih pemimpin negara ini .

Naah ini dia proses pemilihan suara dan bukti suara terpilih yang di masukkan ke dalam box untuk nanti di hitung bersama suara untuk siapakah yang terbanyak ????
setelah perhitungan maka suara terbanyak terpilih untuk Fransiska Andriani ( Pendidikan Matematika 2012 ) yang akan menjadi ketua KMK SC periode 2015-2016.
inilah dia ketua KMK SC periode 2015-2016 yang memberikan kaa-kata sambutan sebagai ketua baru.
dan ini adalah proses serah terima jabatan dari ketua yang sebelumnya Andre Fransiskus Nainggolan kepada ketua KMK SC yang baru Franiska Andriani


Selamat kepada Fransiska Andriani yang telah terpilih dan di percayai menjadi ketua KMK SC periode 2015-2016, selamat menjalani kewajiban dan menjadi pemimpin KMK SC .
ini dia seluruh tim KPU dan peserta KPU .


God bless KMK SC Family ❤(◕‿◕)❤

Selasa, 07 April 2015

Struktur Kepengurusan KMK SC 2015 - 2016


Program Kerja KMK SC


BIDANG INTERNAL :
  • Menjenguk Anggota yang sakit
  • Melayat Anggota/ saudara anggota yang meninggal
  • Memberi Ucapan bagi Anggota yang Wisuda/Menikah
  • Ikut Serta dalam Petugas Tata Tertib Gereja dan Parkir
  • 1001 Kado dari KMK SC
  • Ibadah (mingguan dan bulan-bulan khusus) dan Share and Care
  • Little Easter, Little Christmast and New Year Little Party
  • Doa Online
  • *Retret KMK SC 2015*
  • Acara Senang-Senang
  • *Penyambutan Mahasiswa Baru*
  • Monitoring

BIDANG SUMBER DAYA MANUSIA :
  • Pembuatan PDH
  • Penjaringan Mahasiswa Baru 2015
  • *Camping Solidaritas KMK SC 2015*
  • Monitoring Kader
  • Olahraga Bersama
  • Nonton dan Karaokean Bersama
  • *KMK Competition 2015*
  • *Festival Musik KMK SC 2015*

 BIDANG EKSTERNAL :
  • Reuni Alumni
  • KMK SC
  • Study Banding
  • Kunjungan ke KMK luar

BIDANG KOMINFO :
  • Mengumpulkan database KMK SC
  • Pengelolaaan Media Sosial
  • Penyebaran Informasi